Workshop Finalisasi Pembentukan Kelas Unggulan Program Studi

Rabu, 21 April 2021 08:51 WIB   Lembaga Inovasi Pembelajaran

Tepat pada hari Rabu, 21 April 2021 Lembaga Inovasi Pembelajaran (LIP) Universitas Muhammadiyah Malang mengadakan Workshop Finalisasi Pembentukan Kelas Unggulan Program Studi. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Prof. Dr. Syamsul Arifin, M.Si. Wakil Rektor I Bidang Akademik & Pengembangan AIK Universitas Muhammadiyah Malang yang didampingi oleh kepala Lembaga Inovasi Pembelajaran (LIP) UMM. Acara ini Dihadiri oleh Kaprodi dan perwakilan dosen dari 23 program studi. Workshop ini bertujuan untuk menindaklanjuti hasil FGD Kelas Unggulan Program Studi dan menghasilkan Eksekutip summary Kelas Unggulan Prodi yang akan dilaunching langsung oleh Bapak Rektor UMM. Acara yang diisi langsung oleh Bapak Dr. Fauzan, M.Pd. selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Malang membahas tentang pentingnya Sekolah Unggulan/Kelas Profesional dan Bapak Dr. Sidik Sunaryo, SH., M.Si., M.Hum selaku Wakil Rektor IV yang membahas tentang Strategi untuk mendapatkan Mitra dalam pelaksanaan kelas profesional. 

Shared: